Turnamen U40+ Lubuk Basung ALL Star FC Cup 3 Resmi Ditutup Bupati Agam

    Turnamen U40+ Lubuk Basung ALL Star FC Cup 3 Resmi Ditutup Bupati Agam

    Agam - Turnamen Sepak Bola U40+ Lubuk Basung All Star FC CUP 3 di lapangan bola kaki SMP Negeri 1 Lubuk Basung, berakhir dengan adu finalti antara Lagoru dengan Arotani FC.

    Bupati Agam, diwakili Camat Lubuk Basung, Ricky Eka Putra menutup secara resmi  Turnamen Sepak Bola Lubuk Basung All-Star Cup-3 tahun 2024, Senin (12/08/24).

    Camat Lubuk Basung, Ricky Eka Putra menyampaikan, atas nama Pemerintah Kabupaten Agam kami mengucapkan terimakasih pada panitia penyelenggara turnamen, Lubuk Basung All Star Cup-3 sukses menyelenggarakan kegiatan ini selama 15 hari.

    “Hari ini, Turnamen Sepak Bola Lubuk Basung All-Star Cup-3 tahun 2024 berakhir dengan keluar sebagai juartama  adalah Arotani. Fc dari Pariaman, " sebut camat Lubuk Basung.

    Ricky Eka Putra juga mengucapkan selamat pada pemenang utama Arotani.Fc dari Pariaman yang telah menggondol hadiah turnamen Lubuk Basung All Star sebanyak 3 kali berturut-turut, maka piala bergilir panitia diserahkan secara permanen kepada Arotani. Fc.

    “Kami juga mengucapkan terimakasih kepada para pemain yang telah menunjukkan permainan yang menarik, dengan seni dan teknik bermain dan semangat sportifitas yang tinggi sehingga masyarakat kami terhibur”, ungkap Ricky.

    Hadiah untuk juara pertama berupa tropi bergilir, tropi lepas dan tabanas sebesar Rp. 6.000.000 diraih oleh Arutani. Fc dan untuk pemenang kedua mendapatkan tropi lepas dan tabanas sebesar Rp. 2000.000 yang diraih oleh Lagoru.Fc. Untuk diketahui, Arotani.Fc sudah tiga kali menjadi juara pertama, sehingga berhak mendapatkan tropi bergilir secara permanen.

    Selain Camat Lubuk Basung, Ricky Eka Putra, penutupan turnamen Lubuk Basung ALL STAR CUP 3 juga dihadiri oleh Walinagari Lubuk Basung, Darma Ira Putra, SE, MM Dt. Batuah, Ketum RKKL Yoswandi Lelo, Jorong Balai Ahad, David Ricard Zoni, MM dan para tamu undangan lainnya.(Abrar)

    Zul Abrar

    Zul Abrar

    Artikel Sebelumnya

    Jelang Pilkada, Polres Agam Gelar Kegiatan...

    Artikel Berikutnya

    Hadiri Partai Final Sepak Bola, Walinagari...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Keberhasilan Rusma Yul Anwar  Tekan Angka Kemiskinan Paling Rendah Sepanjang  Dua Periode Terakhir
    Heboh Gelar Doktor Honoris Causa dari Perguruan Tinggi Ilegal, Hendri Kampai: Prestise atau Prestasi Palsu?
    Polres Agam Kawal Dan Amankan Kampanye Mahyeldi-Vasko, dan Benni - Ikbal
    Buka Turnamen Layang-Layang, Rusma Yul Anwar : Bisa Jadi Even Parawisata Tahunan

    Ikuti Kami